Selasa, 19 Februari 2013

Thoshiba

Saya yakin sobat-sobat blogger pasti pernah mengalami dimana pada saat laptopnya terkena virus atau mengalami masalah dan perlu diinstal ulang tetapi terkendala pada driversnya. Apalagi pada saat sekarang ini kita tidak diberikan drivers langsung ketika kita membeli laptop tersebut. Alasan dari si penjual pada saat kita menanyakan drivers tersebut, "sekarang memang tidak ada diberikan drivers nya pak, memang dari pabrikannya seperti itu."

Terlepas dari apakah hal tersebut memang seperti itu atau mungkin hanya "permainan" dari si penjual saja kita tidak tahu pasti. Karena bisa jadi hal tersebut agar suatu saat ketika kita membutuhkan drivers atau instal ulang kita bisa datang ke toko tempat kita membeli laptop tersebut. Kita ambil positifnya saja, mungkin memang pabriknya tidak menyertakan paket drivers tersebut.

Nah, berawal dari pengalaman saya yang pernah kesulitan mendapatkan drivers ketika laptop saya rusak dan saya juga tidak mampu membawa ke toko tempat penginstalannya, karena pada saat itu saya lagi kere (kayak pernah kaya aja nih.. hehe). Maka saya pada kesempatan kali ini ingin membantu sobat-sobat semua yang mungkin mengalami hal yang serupa untuk mendapatkan drivers yang diperlukan tersebut.

Sebelum sobat mendownloadnya melalui blog ini, saya sarankan agar membeli drivers asli dari Toshiba atau mengunjungi website resminya. Karena disini saya hanya sekedar membantu dan blog ini hanya sebatas tempat REVEIW saja.

Silahkan klik gambar dibawah ini untuk mendownload drivers tersebut..







 
 
SELAMAT MENCOBA

Tidak ada komentar:

Posting Komentar